qori.dev

For in loop dengan index di Dart

· Qori El-Hafizh

for loop digunakan untuk melakukan loop pada object berjenis Collection di Dart. List, Map dan Set adalah macam-macam Collection. for loop akan memberikan satu nilai pada tiap iterasinya. Lalu bagaimana cara mengetahui index saat itu pada suatu iterasi.

Kode

Misalkan terdapat list berupa dereta string ["a","b","c"] dan kita perlu print tiap elemen beserta indeksnya.

void main() {
  final list = ["a","b","c"];
  
  for(final entry in list.asMap().entries){
    print("index: ${entry.key}, value: ${entry.value}");
  }
}

Hasil

index: 0, value: a
index: 1, value: b
index: 2, value: c

Penjelasan

asMap().entries akan menghasilkan sebuah Iterable berupa Entry yang berisi property key dan value. Apabila digunakan pada List maka key tersebut adalah index. Sedangkan value adalah elemen dari List asal.